Bupati Kabupaten Jayapura Buka Lokakarya Sebagai Sentra Pemberdayaan Masyarakat

Aparatur Berita Daerah

Sentani, Jpr – Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah kampung menggelar Lokakarya Strategi Percepatan Pencapaian Nawa Cita III melalui Distrik Sebagai Sentra Pemberdayaan masyarakat, yang berlansung di Grand Allison Hotel, Sentani Kota pada hari Jumat, 09 Februari 2018.

Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, mengatakan Kegiatan lokakarya ini merupakan satu langkah besar dan juga satu momentum untuk menata, sekaligus menerjemahkan kebijakan Presiden Republik Indonesia dengan program Nawa Cita.

“Lokakarya ini berarti birokrasi atau pemerintah lebih mendekatkan diri kepada masyarakat. Pihaknya coba untuk menerjemahkan hal tersebut. Supaya tidak hanya menjadi wacana saja. Tetapi pemerintah harus pekah memahami dan mengakui bahwa kebijakan itu benar adanya,’’ tutupnya.

Sentani, Senin, 12 Februari 2018// Sumber : PASIFIC POS// Editor: Magda

Tinggalkan Balasan