FKUB Kab Jayapura Ajak Seluruh Mejelis Agama dan Paguyuban Sukseskan PON XX

Agama Berita Daerah Olahraga

Wakil Ketua Umum II FKUB Kabupaten Jayapura, Pdt. Albert Yoku
Wakil Ketua Umum II FKUB Kabupaten Jayapura, Pdt. Albert Yoku

SENTANI, jayapurakab.go.id – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Jayapura mengajak seluruh mejelis agama dan paguyuban untuk mendoakan dan mendukung pelaksanaan PON XX yang dilaksanakan di Papua, terlebih khusus di Kabupaten Jayapura.

Wakil Ketua Umum II FKUB Kabupaten Jayapura, Pdt. Albert Yoku mengatakan pelaksanaan PON XX di Kabupaten Jayapura sangat membutuhkan dukungan semua pihak, termasuk seluruh umat beragama dan paguyuban se-Nusantara.

“Apa lagi Kabupaten Jayapura menjadi tuan rumah pembukaan dan penutupan PON XX yang menunjukan bahwa event nasional ini ada di Kabupaten Jayapura,” ujar Pdt. Albert Yoku di Sentani, Kamis (19/7/2021)

Menurutnya, Kabupaten Jayapura sebagai zona integritas kerukunan agama dan budaya mempuyai semangat kebinekaan, kemajemukan dan gotong royong yang harus tetap dijaga dan dipesonakan selama PON XX berlangsung.

Dengan semangat itu juga FKUB melalui lembaga-lembaga keagamaan terus menghimbau kepada seluruh umat untuk dapat menahan diri dari berbagai hal yang dapat mencoreng kebersamaan yang selama ini telah terjaga dengan baik.

FKUB juga secara terus menerus menyemarakan daerah Kabupaten Jayapura dengan spiritual keagamaan dan budaya adat kultur sehingga paguyuban-paguyuban dan majelis agama harus bersatu padu untuk menjaga kedamaian menjelang pelaksanaan PON XX.

“Dengan cara ini kita bisa lebih fokus untuk menyambut duta-duta dari 33 provinsi, sehingga ada kesan bahwa Kabupaten Jayapura adalah zona integritas dan tempat yang nyaman bagi semua orang,” kata Yoku.

Tinggalkan Balasan