Kota dan Kabupaten Jayapura Barometer Pembangunan di Papua

Aparatur Berita Daerah Kependudukan Pemerintahan dan Aparatur Perencanaan dan Pembangunan Daerah

Sentani, Jpr- Calon Wali Kota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano, MM mengakui Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, telah membuat kemajuan yang sangat signifikan untuk masyarakat di Kabupaten Jayapura, khususnya di lima sektor unggulan yaitu, pendidikan, kesehatan, ekonomi, infrastruktur dan peningkatan kapasitas masyarakat adat.

“Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura menjadi barometer pembangunan di Provinsi Papua karena kemajuan Sumber Daya Manusia yang diikuti oleh perkembangan perekonomian yang luar biasa. Kota Jayapura berkembang dengan peningkatan pelayanan jasa dan Kabupaten Jayapura juga seperti itu. Hal inilah yang harus kita dorong bersama untuk kemajuan daerah lainnya di Provinsi Papua. Untuk kebijakan mengenai peningkatan kapasitas masyarakat adat di Kabupaten Jayapura sudah mulai sejak tahun 2014 lalu dan saat ini sudah berjalan baik dengan telah dicanangkannya beberapa kampung pemerintah menjadi kampung adat,”tutupnya.

[envira-gallery id="5337"]

Tinggalkan Balasan