ZIKUM Dicatat Sebagai Sejarah Bangsa

Agenda Aparatur Berita Budaya Daerah Kependudukan Nasional Pemerintahan dan Aparatur Perencanaan dan Pembangunan Daerah

Sentani, Jpr- Pencanangan Zona Integritas Kerukunan Umat Beragama (ZIKUM) di Kabupaten Jayapura yang berlangsung di Stadion Barnabas Youwe Sentani, pada hari Sabtu, tanggal 28 Mei 2016.

Acara tersebut disaksikan oleh Menteri Agama Republik Indonesia, Lukman Hakim Saifuddin ini menjadi sebuah sejarah baru yang akan dicatat dengan tinta emas.

“Negara akan mencatat dengan tinta emas mengenai sejarah pencanangan Kabupaten Jayapura sebagai zona integritas kerukunan umat beragama, yang dilakukan Kabupaten Jayapura adalah inisiatif di Indonesia, bahkan di dunia. Sehingga hal itu perlu dicatat dalam sejarah bangsa,”katanya.

“Kehidupan di Kabupaten Jayapura Papua merupakan cermin bagi bangsa Indonesia. Sebab di Papua banyak suku agama, ras dan golongan yang hidup salin berdampingan sebagai masyarakat Indonesia.  Pencanangan yang dilakukan ini tidak hanya menjadi sebuah kegiatan seremonial belaka namun dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat di daerah ini dan untuk Indonesia,”harapnya.

[envira-gallery id="4368"]

Tinggalkan Balasan