Sentani, Jpr – Sebanyak 150 pejabat struktural eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jayapura dilantik oleh Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, yang berlangsung pada hari Jumat, tanggal, 24 Juni 2016 di Aula Lantai II Kantor Bupati Gunung Merah Sentani.
Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, mengatakan pelantikan ini dilakukan karena beberapa pegawai yang pensiun, dan ada juga pegawai sudah harus dipromosikan, kemudian beberapa distrik terdapat kekosongan staf yang harus diisi sehingga pelantikan ini harus dilakukan. Juga ada beberapa jabatan pegawai yang harus mengalami pergantian.
“Dengan sumpah janji yang sudah dilakukan dihadapan hamba Tuhan maka ini akan menjadi pegangan dan keyakinan kita bahwa semua tugas dan tanggung jawab diberbagai pekerjaan yang kita jalani, Tuhan juga ikut bekerja dalam pelayanan pekerjaan kita,”harapnya.
“Ucapan terima kasih kepada pejabat-pejabat yang selama ini telah mengabdi di Pemerintah Kabupaten Jayapura dan kepada pejabat yang baru dilantik, supaya terus bekerja dengan sebaik mungkin dan harus terus mengandalkan Tuhan sebagai satu penolong dalam pelayanan kepada masyarakat,”tutupnya.
[envira-gallery id="4860"]