55 KK di Kampung Beleubhe Diterangi Listrik

Artikel Berita Daerah Kependudukan Layanan

Sentani, Jpr- Bertepatan dengan Hari Kartini 21 April, maka PT. PLN Persero Area Jayapura meresmikan jaringannya sebanyak 55 Kepala Keluarga di kampung Beleubhe Ayapo Distrik Sentani timur pada Hari, Jumat, tanggal, 21 April 2017.

Manager Area Jayapura, PT. PLN. (Persero), Jhon S. Yarangga, mengatakan, sebelumnya masyarakat di kampung Beleubhe selama ini menggunakan listrik yang bersumber dari genset masing-masing milik masyarakat sendiri. Sehingga dengan diresmikannya jaringan maka masyarakat tidak lagi menggunakan Genset.

“Kampung Beleubhe masyarakatnya sudah bisa menikmati listrik sekalipun investasinya besar bagi kami namun semua itu untuk kesejahteraan masyarakat, dengan begitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meningkatkan pendidikan, perekonomian dan pelayanan maksimal akan kami berikan kepada masyarakat. Dibukanya jaringan di Kampung Beleubhe tidak akan berpengaruh pada sisi pembangkit dari ketersediaan daya di PLN. Sebagaimana saat ini kondisi daya mereka Surplus dengan rata-rata 20 hingga 25 MWT, sedang pemadaman listrik terjadi diakibatkan dari faktor eksternal,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan