SENTANI, jayapurakab.go.id – Bupati Jayapura, Dr. Yunus Wonda, S.H., M.H., memimpin Apel Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Lingkup Pemerintah Kabupaten Jayapura di Lapangan Apel Kantor Bupati Jayapura, Senin (13/10/2025).
Apel ASN tersebut juga diikuti oleh Wakil Bupati Jayapura, Haris Richard S. Yocku, S.H., Plt. Sekda Kabupaten Jayapura, Dr. Yusuf Yambeyabdi, S.T., M.T., para Asisten, staf ahli, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan seluruh aparatur sipil negara.





Dalam amanatnya, Bupati Jayapura mengajak semua ASN untuk menyatakan rasa syukur dan terima kasih kepada Tuhan karena masih diberikan kesehatan, kekuatan, terutama Tuhan masih menganugerahkan nafas hidup sehingga boleh hidup saat ini untuk menjalani aktivitas.
“Dalam kesempatan apel pagi hari ini, saya ingin menyampaikan tiga hal penting yang perlu mendapat perhataian dari seluruh ASN yang ada di Lingkup Pemerintah Kabupaten Jayapura, tiga hal tersebut adalah,” ujarnya.



Pertama, setiap ASN baik staf maupun pimpinan pada setiap Organisasi Perangkat Daerah untuk disiplin, baik disiplin kerja tetapi juga disiplin dalam hal ikut apel dan masuk atau pulang kantor, karena disiplin merupakan salah satu modal dalam menjalankan seluruh aktivitas sebagai seorang Aparatur Sipil Negara.
Kedua, semua ASN wajib menunjukan sikap loyalitas dalam lingkup kerja masing-masing “Jaga loyalitas kepada atasan, kepada siapa saja yang punya posisi lebih tinggi dalam kantor harus kita jaga dan kita hormati, tunjukkanlah loyalitas kita karena itu yang harus kita laksanakan,” sebutnya.
Ketiga, setiap orang wajib menjaga statusnya sebagai ASN, menjaga nama baik diri sendiri, menjaga nama baik Pemerintah Kabupaten Jayapura. Hal ini ditegaskan bupati karena masih ditemukannya oknum ASN Pemerintah Kabupaten Jayapura yang menggunakan pakaian dinas di luar dari tugas atau perjalanan dinas.




“Artinya di luar jam kantor atau tidak dalam rangkah tugas atau pekerjaan dinas, maka seorang ASN jangan menggunakan atribut atau fasilitas kantor, apalagi sampai malam hari,” tandas Bupati.
Hal lain yang tidak kalah pentingnya disampaikan bupati dalam Apel ASN adalah, menjaga kebersihan dalam ruang kerja, lingkungan kantor, terutama ludah pinang yang masih saja ditemukan di sudut-sudut kantor.
“Kepala dinas dari setiap dinas wajib bertanggungjawab untuk memperhatikan hal kebersihan di lingkungan kerja,” tegasnya.
Penulis : Yanpiet Tungkoye
Foto : Eky
Editor : Rita
Admin : Rilva

