Sentani, Jpr- Asisten I Bidang Pemerintahan Umum Setda Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, S. Sos, M. KP, menutup Festival Sepak Bola untuk usia dini 12 tahun di Lapangan Sepak Bola Bass Youwe Sentani Kota, pada hari, Jumat, tanggal, 29 Maret 2017.
Asisten I Bidang Pemerintahan Umum Setda Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, S. Sos, M. KP, mengatakan, Festival Sepak Bola usia dini 12 tahun ini merupakan suatu program prioritas dan primadona dalam misi pembinaan keolahragaan.
“Bagaimana meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas, sehat jasmani dan rohani. Iven ini dilakukan pembinaan-pembinaan yang diarahkan sejak anak-anak pada usia dini untuk dapat lebih memantapkan persiapan-persiapan mereka dalam melatih skill sepak bola. Dengan kegiatan dan festival sepak bola ini juga mengurangi dampak-dampak sosial yang negative ditengah-tengah masyarakat, terutama pada anak-anak usia dini. Oleh karena itu, pemerintah akan tetap mendorong kegiatan-kegiatan seperti ini,” tutupnya.