Bupati Kabupaten Jayapura Launching Jurnal Pendidikan

Aparatur Berita Budaya Daerah Life Style Pemerintahan dan Aparatur Pendidikan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Teknologi

Sentani, Jpr – Menyingkapi banyaknya keluhan para guru seputar penyampaian materi karya ilmiah atau penelitian tentang proses belajar mengajar, maka langsung ditanggapi oleh Dinas Pendidikan dan Pengajaran (P&P) Kabupaten Jayapura.

Hal ini terbukti dengan Launching Jurnal Pendidikan yang dilakukan secara resmi Oleh Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, dengan cara menekan tombol setelah upacara bendera peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2016. Dilapangan Upacara Kantor Bupati Jayapura pada hari Senin, tanggal 02 Mei 2016.

Kepala Dinas Pendidikan dan Pengajaran (P&P) Kabupaten Jayapura, Alpius Toam, ST, M. MT, menjelaskan, jurnal pendidikan adalah suatu bentuk tulisan atau penelitian dari para guru tentang proses belajar mengajar. Dibentuknya jurnal tersebut adalah untuk tempat guru menyampaikan hasil tulisannya.

“Jadi guru membuat sebuah tulisan dan tulisannya dimuat di dalam jurnal kemudian di upload guna dibaca oleh seluruh komunitas pendidikan diseluruh Indonesia sebagai media, juga terdaftar sebagai anggota untuk bisa diijinkan atau direkomendasikan membuat jurnal tersebut. Karena selama ini rekan-rekan guru selalu sulit untuk menyampaikan karya ilmiahnya, apalagi setiap akan kenaikan pangkat dan itulah tujuan kita buat jurnal pendidikan,”paparnya.

“Untuk itu, diharapkan kedepannya jurnal ini dapat menjadi sarana bagi guru-guru lainnya. Kita harap jurnal tersebut kedepannya juga dapat dimanfaatkan oleh semua guru di Kabupaten Jayapura,”harapnya.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, juga menyambut positif atas launching jurnal pendidikan tersebut. Kita beri apresiasi apa yang telah dibuat oleh Dinas Pendidikan maupun PGRI Kabupaten Jayapura ini yang telah menampung keluhan para guru,”ucapnya.

[envira-gallery id="4189"]

Tinggalkan Balasan