Bupati Lepas Jama’ah Calon Haji Kabupaten Jayapura

Agama Berita Daerah
Jama'ah calon haji kabupaten jayapura
Jama'ah calon haji kabupaten jayapura
pelepasan Jama'ah Calon Haji Kabupaten Jayapura

Sentani-Jpr. Bupati Jayapura Mathius Awitauw, SE, M.Si melepas secara  105 Jamaah Calon Haji asal Kabupaten Jayapura, di dampingi Wakil Bupati Jayapura, Girri Wijayantoro di hadapan keluarga jamaah calon haji, Forkompimda dan sejumlah pimpinan tokoh masyarakat, serta pegawai Kantor Bupati Jayapura, pada acara Halal Bi Halal Pemerintah, TNI, POLRI dan Masyarakat di Hall Kantor Bupati Jayapura, Selasa, 18 Juni 2019

“Kabupaten Jayapura tahun ini mengirim jamaah calon haji jumlahnya sekitar 21% lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya. Tahun ini kita mengirim  sebanyak 105 Jama’ah Calon Haji  yang telah bersedia untuk menuju tanah suci demi melaksanakan ibadah haji,” ungkap Bupati dalam sambutannya saat melepas Jama’ah Calon Haji.

 

 

Bupati Jayapura meminta kepada semua jama’ah calon haji asal Kabupaten benar-benar menjalankan semua proses ibadah haji mulai dari keberangkatan hingga kembalinya dapat menjaga nama Kabupaten Jayapura.

“Saya selaku pimpinan daerah atas nama pribadi dan daerah mengucapkan selamat dan sukses bagi 105 jama’ah calon haji yang akan berangkat ke tanah suci. Semoga ibadahnya diterima Allah SWT dan menjadi haji yang mabrur,” ungkapnya.

Diantara 105 jamaah calon haji yang akan menunaikan ibadah haji tahun ini,yang tertua berusia 99 tahun dan yang termuda berusia 28 tahun.

 

Tinggalkan Balasan