Sentani, Jpr- Dinas Pertanian Kabupaten Jayapura melalui Bidang Kesehatan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Informasi Kesehatan Hewan Nasional (ISIHKNAS) melalui sms Gateaway selama sehari yang berlangsung di Aula lantai I Kantor Bupati Jayapura di Gunung Merah Sentani pada hari, Kamis tanggal 10 November 2016.
Sekretaris Dinas Pertanian, Ir. Eltha Mule mengatakan, saat ini tantangan dihadapkan pada sistem dunia yang canggih dimana semua laporan sudah menggunakan sistem SMS dan internet.
“ISIHKNAS adalah sistem informasi kesehatan hewan yang muktahir, dimana sistem ini menggunakan pesan sms dari telepon genggam guna mengambil data dengan cepat dan sedekat mungkin dari sumbernya,” tutupnya.