[vc_row][vc_column][vc_single_image image=”16313″ img_size=”large” add_caption=”yes”][/vc_column][/vc_row][vc_row][vc_column][vc_column_text]SENTANI, jpr – Dalam dua hari terakhir ini, temuan kasus yang terkonfirmasi positif di Kabupaten Jayapura cukup signifikan.
Di mana dari data yang ada pada hari Minggu tanggal 13 September jumlah tambahan kasus baru sebanyak 16 orang. Data terbaru per-Senin (14/9), jumlah kasus baru yang dinyatakan positif Covid-19 sebanyak 14 pasien.
Menurut Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jayapura, Khairul Lie, jumlah kasus positif baru yang terjadi dalam 2 hari terakhir ini lebih didominasi oleh masyarakat yang berasal dari daerah Kota Sentani.
“Hari ini ada tambahan 16 kasus positif Covid-19. Semuanya berasal dari wilayah Sentani Kota,” kata Khairul Lie kepada wartawan di Sentani, Senin (14/9).
Hingga saat ini secara kumulatif jumlah pasien Covid-19 di Kabupaten Jayapura sudah mencapai 389 orang. Data yang sembuh sebanyak 308 pasien dan yang masih dirawat sebanyak 73 orang kemudian yang dinyatakan meninggal dunia sebanyak 8 orang.
“Hari ini ada pasien juga yang sudah sembuh atau menyelesaikan masa isolasi sebanyak 25 orang,” tambahnya.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]