Sentani, Jpr – Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke -50 Tahun. Bank Papua Cabang Sentani mengadakan jalan santai bersama ratusan masyarakat di wilayah ini. Kegiatan jalan santai tersebut berlangsung pada hari Sabtu tanggal 16 April 2016.
Adapun undangan antara lain: Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE., M. Si. Ketua TP-PKK Kabupaten Jayapura, Ny. Magdalena Luturmas Awoitauw, Kapolres Jayapura, AKBP Sondang R. D. Siagian, SIK, Direktur Umum dan Oprasional Bank Papua, Sharly A. Parangan, Asisten I Bidang Pemerintahan Umum Setda Kabupaten Jayapura, Abdul Rahman Basri, Sejumlah Kepala SKPD di Lingkup Pemerintah Kabupaten Jayapura dan ratusan masyarakat Kabupaten Jayapura.
Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE., M. Si melepaskan seluruh peserta jalan santai dimana ratusan masyarakat tampak antusias mengikuti jalan santai tersebut.
Usai melepaskan jalan santai Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE., M. Si, memberikan apresiasi kepada Bank Papua yang telah menyelenggarakan kegiatan ini.
“Bank Papua memiliki peranan penting bagi tanah Papua. Telah banyak hal yang cukup baik dilakukan oleh Bank Papua untuk kemajuan-kemajuan diatas wilayah ini sehingga kita harap bank daerah ini terus berkembang di masa mendatang,” tuturnya.
Sementara itu, Direktur Operasional Bank Papua berharap, khususnya Cabang Sentani untuk tetap bekerjasama dengan pemerintah daerah setempat.
“Kami berharap Bank Papua Cabang Sentani juga ikut bekerjasama dengan pemerintah daerah guna bersama-sama melaksanakan visi misi dan membangun daerah, serta meningkatkan pelayanannya kepada para nasabah,” tuturnya.
“Selain itu dengan diperingatinnya hari jadi Bank Papua ke-50, tentunya menjadi dewasa dalam segi pelayanan perbankan, dan juga telah mampu mencapai target baik bagi masyarakat maupun Bank Papua itu sendiri”, ucapnya.
“Kami akan melakukan perubahan terbaik dalam membangun bersama Pemerintah Kabupaten Jayapura, dan kami siap bekerjasama dengan pemerintah untuk berbagai program pembangunan daerah, karena Bank Papua selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, dan membantu perekonomian masyarakat karena mempunyai motto, Bersama Papua Membangun Negeri,”tukasnya.
Di akhir kegiatan jalan santai, dilakukan penyerahan bantuan 10 unit motor dari Bank Papua kepada Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) Kabupaten Jayapura.
[envira-gallery id="3979"]