Jelang PIN Polio Distrik Sentani Gelar Petemuan

Aparatur Berita Budaya Daerah Kesehatan Nasional

Sentani Jpr,- Jelang bergulirnya Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio, yang akan digelar serentak pada tanggal 8 hingga 15 Maret tahun 2016 ini, Distrik Sentani gelar pertemuan dengan mengundang berbagai pihak seperti Puskesmas Sentani, Polsek Sentani, Koramil  Sentani, USAID Kinerja, MSF Dobonsolo serta tiga Kepala Kampung dan Kepala Kelurahan. Yang berlangsung di Aula Kantor Distrik Sentani Kabupaten Jayapura, pada hari Rabu, 02 Maret 2016.

Pertemuan ini dipimpin langsung oleh Kepala Distrik Sentani, Alfons Awoitauw, S.IP, didampingi Kepala Puskesmas Sentani, dr. Dian Gritnowati.

Kepala Distrik Sentani, Alfons Awoitauw, S.IP mengungkapkan, pertemuan ini digelar unutuk mengecek persiapan-persiapan jelang pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio serta membagi tugas untuk mendukung keberhasilan PIN Polio di Kabupaten Jayapura yang akan dipusatkan di Puskesmas Sentani.

“Jadi PIN Polio sendiri merupakan salah satu strategi global untuk mewujudkan e-radikasi polio atau usaha untuk menekan perkembangan virus penyebab polio sejak usia dini,”jelasnya.

“Direncanakan untuk Kabupaten Jayapura, pencapaian PIN Polio akan dilaksanakan pada tanggal 08 Maret 2016 di Puskesmas Sentani. Pertemuan ini untuk kita mengecek persiapan-persiapan, juga kita membagi tugas apa yang akan dikerjakan dan semuannya sudah dilakukan. Kemudian sebelum harinya berlangsung akan diadakan talkshow oleh USAID Kinerja dengan narasumber Bupati Kabupaten Jayapura, Kepala Dinas Kesehatan, dan Kepala Puskesmas Sentani serta tokoh-tokoh masyarakat,” imbuhnya.

[envira-gallery id="3462"]

Tinggalkan Balasan