Sentani, Jpr- Distrik Sentani Timur berkesempatan menerapkan Sistem Administrasi dan Informasi Kampung (SAIK) untuk pertama di Indonesia, karena sistem ini belum pernah digunakan oleh daerah lainnya. SAIK pertama kali diterapkan oleh negara Australia, sehingga manfaat yang telah didapat itu ingin diterapkan di Kabupaten Jayapura untuk menjadi pilot project bagi perkembangan SAIK di Provinsi Papua dan Indonesia pada umumnya. Kegunaan SAIK untuk membantu sistem administrasi Pemerintah Kampung, serta dapat difungsikan untuk menyusun perencanaan dan pengangangran Kampung sehingga pengelolaannya akan jauh lebih baik dan akan lebih muda mengakses data-data yang diperlukan.
Kepala Distrik Sentani Timur, Steven Ohee, SIP, menyambut baik proyek besar yang akan diterapkan di wilayah pemerintahan yang saat ini dipimpin olehnya. Apalagi proyek yang besar ini adalah pertama di Provinsi Papua dan Indonesia. Kalau ini berjalan baik maka Distrik Sentani Timur dapat menjadi contoh Penggunaan SAIK di Indonesia, dan bahkan akan menjadi pilot projek penggunaan sistem ini di Provinsi Papua dan Indonesia. Kantor Distrik akan menjadi pusat data dari semua informasi yang berda di semua kampung di Kabupaten Jayapura. Data yang dimaksud untuk semua, kependudukan, ekonomi, sosial pendidikan, kesehatan dan infrastruktur.
“SAIK ini tak hanya ada di Distrik Sentani Timur, tetapi distrik-distrik lainnya juga di Kabupaten Jayapura dapat menerapkan sistem ini untuk mengikuti perkembangan dunia Informasi Teknologi (IT) yang terus berkembang. Kepada generasi-generasi muda di Distrik Sentani Timur, akan dapat berkembang sesuai tuntutan zaman dari dunia IT yang tidak dapat dihindarkan oleh siapapun didunia ini. Sesuai kebijakan bupati mengenai Kabupaten Layak Anak yang dimulai dari Kampung Ramah Anak maka kita akan coba wujudkan itu dengan semua potensi yang bisa kita kerjakan untuk memajukan Sumber Daya Alam di Kampung di Distrik Sentani Timur,”tutupnya.
[envira-gallery id="4975"]