Sentani, Jpr- Kerusakan yang terjadi di kawasan Cagar Alam Cycloop mulai mengarah pada kerusakan parah. Untuk itu, sebelum semuanya tinggal cerita, para pihak diminta untuk memperhatikan secara serius aktivitas manusia di sekitar Cagar Alam Cycloop dan jika perlu kawasan tersebut di jaga.
Kepala Dinas Kehutanan Kabupaten Jayapura, Ir. Yance Tandung mengatakan, pihaknya telah membuat sebuah dokumen guna menjaga Kawasan Penyangga Cagar Alalm Cycloop. Kami telah menghasilkan sebuah dokumen mengenai perencanaan pengelolaan kawasan penyangga cagar alam Cycloop yang komperhensif dan menjadi dokumen utama dalam menjaga kawasan Cagar Alam Cycloop.
“Kawasan penyangga cagar alam Cycloop secara perlahan mulai rusak. Kerusakan ini disebabkan oleh berbagai faktor. Faktor utamanya kerusakan adalah karena ulah manusia, dimana pada kawasan penyangga telah dibuka lahan baru dengan tujuan untuk berkebun maupun pemukiman. Juga untuk bahan galian golongan c juga memberikan kontribusi yang terbesar terhadap kerusakan lingkungan di kawasan penyangga Cagar Alam Cycloop. Semua yang akan termuat dalam dokumen perencanaan pengelolaan kawasan penyangga kawasan cagar alam Cycloop yang sedang kami susun telah memuat seluruh daya upaya baik pemerintah maupun pihak lain dalam menjaga serta melindungi cagar alam Cycloop,” tutupnya.