Sentani, Jpr – Rancangan Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) 25 tahun kedepan adalah bagaimana mewujudkan kualitas sumber daya manusia (SDM) sebagai sesuatu yang prioritas dan utama di Kabupaten Jayapura. Hal tersebut dikatakan Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, di Aula Lantai II Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah, Sentani, pada hari, Rabu, tangggal, 04 April 2018.
Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, mengatakan, kerjasama dengan pihak swasta dan pemerintah pusat dan provinsi akan terus dilakukan, karena membangun daerah ini tidak bias mengandalkan APBD setiap tahun, tetapi butuh kontribusi dari pihak swasta.
“Untuk ekonomi kerakyatan, pariwisata menjadi salah satu sektor yang akan didorong, sehingga dampak dari perekonomian masyaarakat di Kabupaten ini bias berjalan dengan baik. Potensi alam dan budaya ini bias menjadi satu aktivitas hari-hari masyarakat yang bias menghasilkan financial atau uang, cagar alam Cycloop, Danau Sentani, dan obyek wisata lainnya harus terus diberdayakan. Perangkat daerah harus kreaktif dan tidak boleh berada di dalam satu suasana nyaman dari waktu ke waktu, tetapi Perangkat Daerah harus keluar dari zona nyaman. Bila perlu APBD Kabupaten Jayapura kedepan harus diketahui oleh semua orang, karena ini uang Negara dan bukan kita,” tutupnya.