Sentani Jpr – Para pelajar yang masih duduk dibangku Sekolah Dasar (SD) kelas tiga masih ada yang belum bisa membaca. Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura, Alpius Toam, ST, M. MT, di ruang kerjannya belum lama ini.
“Ya ada anak-anak masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD) yang berada di pinggiran Kota Sentani yang belum bisa membaca. Memang persoalan kita untuk anak-anak SD di pinggiran Kota Sentani, masih banyak kami temui siswa di sekolah-sekolah yang belum bisa baca. Padahal mereka sudah duduk di kelas tiga dan empat, bahkan sampai saat ini ada yang di kelas lima dan kelas enam,”ungkapnya.
“Para guru, terutama guru SD harus lebih disiplin mengajar anak didiknya di sekolah, karena para guru masih banyak yang tinggal di tempat yang jauh, sehingga masih banyak guru yang datang terlambat untuk mengajar di sekolah, dan juga ada guru yang cepat pulang sebelum jam sekolah berakhir,”jelasnya.
“Mengatasi masalah ini, pihaknya akan merekrut tenaga guru kontrak sebanyak 142 orang, yang mana sekitar 70 sampai 80 persen diantaranya merupakan guru SD. Diharapkan dengan kegiatan yang akan dilakukan ini banyak ilmu yang didapat para guru SD, sehingga bisa mengajar lebih baik dan anak didiknya lebih cepat membaca. Kami harus mempersiapkan mereka agar dapat menjawab tantangan di masa depan. Karena anak-anak ini tidak pernah tahu di waktu yang akan datang, tapi kita pasti tahu seperti apa kondisi di masa depan. Maka hal ini harus kita rubah, diharapkan semua siswa SD Sudah bisa semua membaca,”tukanya.
[envira-gallery id="3193"]