Sentani – JPR. Dalam kunjungannya ke Eropa beberapa waktu lalu, Bupati Jayapura Mathius Awaiyouw,SE., M.Si merasa bangga karena benda- benda budaya dan seni masyarakat Papua dapat ditempatkan dalam museum yang respresentatif di Jerman.
Bupati Jayapura Mathius Awaiyouw,SE., M.Si menjelaskan, dirinya berkunjung ke Eropa karena di fasilitasi oleh Pengusaha asal Jerman yang telah lama di Papua.
Di Jerman saat ini sedang dibangun museum Papua yang sangat lengkap dimana benda- benda budaya Papua sudah dikumpulkan. Museum itu selain memamerkan benda- benda asal Papua, juga memamerkan benda – benda budaya dari daerah lain di Indonesia terutama benda budaya masyarakat Indonesia bagian Timur.
“Museumnya sangat besar dan bagus sekali. Kalau orang Eropa ingin mengetahui budaya Papua, dapat langsung ke museum itu dan dapat melihat apa saja dan keunikannya”, jelasnya.
Dengan begitu, Bupati Jayapura Mathius Awaiyouw,SE., M.Si memiliki suatu rencana yang besar untuk dapat mempekerjakan anak- anak Papua khususnya dari Jayapura di tempat itu seperti museum, coffee shop, dan hotel yang dibangun di Jerman. “Kami bicara di tempat itu, bagaimana kalau anak- anak dari Jayapura dapat dipekerjakan di tempat itu. Baik itu di museum, tempat kopi, hotel sambil mereka sekolah sekaligus belajar mengorganisir pariwisata dan manajemennya di Jerman”, harapnya.
Menurut Bupati Jayapura Mathius Awaiyouw,SE., M.Si, tujuannya agar generasi muda Kabupaten Jayapura dapat mengetahui seluas apa dan bagaimana keuntungan jika pariwisata dikelola dengan sangat baik bagi kesejahteraan masyarakat. “Kami harapkan, anak- anak dapat mengelola sector pariwisata dengan sangat baik sehingga kedepannya kami dapat sejajar dengan Bali dalam pengelolaan serta manajemen pariwisata yang baik”, tutupnya.