Sentani, Jpr – Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE., M. Si, menghadri rapat koordinasi Penetapan Kampung Adat Kabupaten Jayapura, di Hotel Sentani Indah, Kota Sentani, Kabupaten Jayapura, pada hari Kamis, tanggal 14 April 2016.
Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, meminta peran dari semua pihak yang ada di kampung untuk menseriusi pembentukan kampung adat.
“Saya minta kepada semua pihak di kampung harus duduk di para-para adat. Lalu merumuskan serta menetapkan wilayah yang akan masuk dalam kampung adat. Seterusnya disampaikan kepada pemerintah daerah melalui distrik,”ujarnya.
“Pemerintah kampung harus aktif mendorong pembentukan kampung adat tersebut. Pemerintah kampung tidak dibenarkan melipat tangan dan apatis dengan program pemerintah untuk kampung adat,”katanya.
“Keputusan untuk menghadirkan kampung adat itu sepenuhnya ada di kampung. Pemerintah daerah tidak bisa mengintervensi apalagi sampai mengatur-atur untuk pembentukan kampung adat. Hanya masyarakat adat kampung yang mampu memutuskan serta mengusulkan kepada pemerintah untuk ditetapkan. Karena dukungan semua warga adat terutama tokoh adat di Kabupaten Jayapura, sehingga ada deklarasi kebangkitan masyarakat adat yang kemudian berbuahkan penghargaan dari Sindo Weekly berupa Award Government 2016 yang diterimanya,”ucapnya.
“Semoga penghargaan yang telah kita terima ini dapat dipertahankan sebagai suatu penghargaan yang luar biasa bagi kita baik pemerintah masyarakat di Bumi Khenambay Umbay menuju Jayapura Baru,”tukasnya.
[envira-gallery id="3907"]