Misi

Misi Kabupaten Jayapura

Berdasarkan RPJMD Kabupaten Jayapura 2017-2022 dan penjelasannya

  1. Mendorong keberdayaan dan kemajuan masyarakat adat

Misi ini mencakup upaya umum dalam penguatan eksistensi masyarakat adat, pembangunan kampung dan kampong adat serta pemberdayaan masyarakat secara umum.

2. Meningkatkan kualitas manusia

Misi ini mencakup upaya umum dalam meningkatkan derajat pendidikan, derajat kesehatan, daya saing SDM dan kehidupan beragama dalam  masyarakat.

3. Mendorong peningkatan dan pemerataan kesejahteraan

Misi ini mencakup upaya umum dalam mendorong ekonomi kerakyatan berbasis pertanian dan usaha kecil menengah secara beriringan dengan pengembangan sector industri dan jasa serta pariwisata. Misi ini juga mencakup upaya umum dalam pengarusutamaan gender, perlindungan anak dan pelestarian lingkungan hidup dan sumberdaya alam.

4. Mendorong peningkatan dan pemerataan infrastruktur

Misi ini mencakup upaya umum dalam meningkatkan jangkauan dan kualitas infrastruktur transportasi, sarana/prasarana perhubungan, infrastruktur perumahan dan permukiman, serta sarana/prasarana air bersih dan sanitasi.

5. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik

Misi ini mencakup upaya umum dalam mendorong agenda reformasi birokrasi, perbaikan pelayanan umum dan pemeliharaan kondisi tertib dan aman secara tersebar pada seluruh wilayah distrik dan kampung.

No. Pokok-Pokok Visi Misi
1 Jayapura yang Berjati Diri Memperkuat hak-hak adat dan memberdayakan masyarakat secara berkelanjutan
2. Jayapura yang Cerdas Membangun masyarakat cerdas dan sehat secara merata
3. Jayapura yang Harmonis, Demokratis dan Damai Membangun harmoni, demokrasi dan kedamaian
4. Jayapura yang Sejahtera Mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis keberdayaan masyarakat yang berdaya saing dan berwawasan lingkungan dengan dukungan infrastruktur yang memadai
5. Jayapura dengan Kepemerintahan yang Baik Mewujudkan tata pemerintahan daerah yang baik

————————————————————————————————————————————-

Misi

Tujuan

  1. Mendorong keberdayaan dan kemajuan masyarakat adat
  1. Memperkuat masyarakat adat sebagai pelaku pembangunan
      2.  Meningkatnya peran masyarakat adat dan        kampung adat dalam pembangunan
2.  Meningkatkan kualitas manusia

 

 

  1. Meningkatkan kualitas hidup manusia seutuhnya
  2. Meningkatnya kualitas pendidikan, kesehatan dan produktivitas masyarakat

 

3. Mendorong peningkatan dan pemerataan kesejahteraan

  1. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat
  2. Meningkatnya produktivitas usaha ekonomi rakyat
  3. Meningkatnya tatanan ramah gender, ramah anak dan ramah lingkungan

 

4.

Mendorong peningkatan dan pemerataan infrastruktur

  1. Meningkatkan kapasitas infrastruktur daerah
  2. Meningkatnya interkoneksitas wilayah
  3. Meningkatnya kualitas perumahan dan pemukiman
5. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik
  1. Meningkatkan kapasitas dan reformasi birokrasi
  2. Meningkatnya akuntabilitas kinerja dan transparansi birokrasi
  3. Meningkatnya efektivitas pemerintahan distrik dan kampung
  4. Meningkatnya kepuasan masyarakat atas pelayanan publik