Sentani, Jpr- Rapat Koordinasi Infrastruktur Provinsi Papua Tahun 2016 mengusung Tema “Peningkatan Pelayanan Dasar Masyarakat Melalui Dukungan Percepatan Pembangunan Infrastruktur kampung. Acara”tersebut dibuka Asisten Bidang Perekonomian dan Kesra, Drs. Elia I. Loupatty, MM, di Sasana Karya, Kantor Gubernur Papua, Jayapura, pada hari Selasa, 23 Agustus 2016.
Rapat tersebut di hadiri Kepala SKPD di Pemerintah Provinsi Papua dan Kabupaten/Kota Se-Provinsi Papua, Kepala Balai Besar Jalan Nasional Wilayah X Jayapura.
Kepala Bappeda Provinsi Papua, DR. H. M. A Musa’ad, M. Si, mengatakan, Pemerintah Provinsi Papua memfokuskan percepatan pembangunan infrastruktur kampung. Kebutuhan yang merupakan kebutuhan dasar masyarakat, antara lain ketersediaan transportasi, energy listrik, air bersih, sanitasi yang layak dan terjangkau aksebilitas dan telekomunikasi, terutama di wilayah adat La Pago, Me Pago dan Anim-Ha.
“87 persen penduduk di Provinsi Papua berdomisili di wilayah perkampungan, sehingga hal ini menjadi perhatian agar infrastruktur di Papua ini bisa teratasi. Harapan dari hasil rapat koordinasi infrastruktur provinsi Papua Tahun 2016 ini nantinya akan menopang program yang sudah ada. Pihaknya akan mengembangkan kampung model untuk peningkatan kesehatan dan kualitas hidup masyarakat di kampung-kampung diseluruh Papua. Supaya ada Kampung-kampung yang layak hini dari aspek infrastruktur jalan, air bersih, sanitasi, listrik, telekomunikasi. Inilah kampung-kampung model yang kita kembangkan di Papua,”tutupnya.
[envira-gallery id=”5312”]