Tingkatkan Ekonomi Masyarakat OAP, Distrik Namblong Berikan Ternak Sapi ke Setiap Kampung

Berita Daerah Otsus Peternakan

Kepala Distrik Namblong, Yohan Hokoyoku

SENTANI, jayapurakab.go.id – Distrik Namblong tahun 2024 terima alokasi dana otonomi khusus (Otsus) tahun 2024 sebesar 1 Miliar dengan program kegiatan Spesifik Grant yang peruntukkannya kepada masyarakat, hal itu disampaikan Kepala Distrik Namblong, Yohan Hokoyoku saat diwawancara di Sentani, Kamis, 01/08/2024.

Yohan Hokoyoku mengatakan dana Otsus sebesar 1 miliar digunakan pemberian ternak sapi kepada setiap kampung yang ada di Distrik Namblong.

“Jadi setiap kampung di Distrik Namblong terima 6 ekor ternak sapi. Penyerapan pemberian bibit ternak sapi kepada setiap kampung sudah terealisasi dan diterima langsung oleh setiap kampung,” ujarnya.

Adapun kendala yang dihadapi dalam pengelolaan dana Otsus ada diperencanaannya, di mana peruntukkannya di dana Otsus dengan Bappeda.

“Apa yang sudah disiapkan di awal, nanti di akhir tahun kadang dia berubah. Itu yang kadang-kadang kita di Distrik kewalahan karena merubah perencanaan ini harus dari awal,” terangnya.

Untuk di lapangan tidak ada kendala yang dihadapi karena Otsus ini benar-benar peruntukkannya untuk masyarakat yang ada di Distrik Namblong.

Yohan Hokoyoku berharap dana Otsus 1 miliar melalui Distrik dapat menunjang perekonomian masyarakat, terlebih bagi masyarakat Orang Asli Papua (OAP) terlebih daerah lembah.

Tinggalkan Balasan