Triwarno Purnomo Imbau Warga Jaga Kebersamaan dan Keamanan, Sambut Natal 2023

Agama Agenda Berita Daerah Layanan

Pj Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo, S.STP., M.Si

[vc_row][vc_column][vc_column_text]SENTANI, jayapurakab.go.id – Penjabat (Pj) Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo, S.STP., M.Si, mengimbau kepada warga menjaga keamanan menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, serta saling menghormati antar umat beragama sehingga tercipta kebersamaan dan kedamaian di daerah itu.

“Masyarakat di Kabupaten Jayapura mari kita jaga kebersamaan, jaga persatuan dan kesatuan tanpa memandang perbedaan,” ucapnya.

Pj Triwarno juga mengharapkan, agar masyarakat hidup dalam kasih dan persaudaraan, serta jangan ada lagi dendam perselisihan permusuhan apalagi pertikaian yang berkepanjangan dalam keluarga.

Kita sebagai satu keluarga yang ada di Kabupaten Jayapura, mari kita saling support dan mendukung untuk menjaga situasi Kamtibmas yang tetap kondusif, terutama menjelang Natal dan Tahun Baru.

“Pihaknya juga mengingatkan warga tetap menjaga keamanan dan ketertiban menjelang persiapan Pemilu Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Jayapura menjadi pemilu yang damai,” harapnya.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

Tinggalkan Balasan