Asisten III Buka Sosialisasi SOP

Aparatur Berita Daerah Pemerintahan dan Aparatur

Sentani, Jpr – Sosialisasi Penyusunan Satandar Operasional Prosedur (SOP) digelar oleh Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Bagian Organisasi Tata Laksana (Ortal) Setda Kabupaten Jayapura bekerjasama dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), berlansung di Aula Lantai II Kantor Bupati Kabupaten Jayapura, Gunung Merah, Sentani, Kabupaten Jayapura, pada hari, Jumat, tanggal, 27 April 2018.

Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Kabupaten Jayapura, Dr.Timotius J. Demetouw, SE, M. Si, mengatakan, dengan adanya sosialisasi yang diadakan ini mampu menghasilkan sebuah program serta tolak ukur bagi kita dalam menjawab berbagai tantangan, serta dapat melaksanakan agenda reformasi birokrasi yang merupakan bagian dari program Presiden.

“Sistem SOP dapat menjadikan paduan bagi kita semua untuk bekerja sesuai dengan pelayanan kita kepada masyarakat. Karena berapa waktu yang akan kita gunakan untuk memberikan layanan kepada masyarakat,  sehingga standard ini perlu dibuat oleh setiap OPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Jayapura,” tutupnya.

Sumber : Harian Pagi Papua//Editor: Magda/

Tinggalkan Balasan