Bulan ini Dua Kampung Adat Diresmikan

Aparatur Berita Daerah Kependudukan Pemberdayaan Kampung Pemerintahan dan Aparatur

Sentani, Jpr- Kepala Distrik Sentani Timur, Rustam Mida, S. Sos, M. KP mengatakan, dalam bulan ini ada dua kampung adat yang akan diresmikan di Distrik Sentani Timur, masing-masing Kampung Yokiwa dan Kampung Asei Kecil.

“Sesuai kebijakan Bupati, maka kampung-kampung yang masa pemerintahannya sudah selesai harus didorong menjadi kampung adat. Ini adalah wacana untuk melakukan suatu perubahan di Kampung Pemerintah menjadi Kampung Adat. Sudah ada sosialisasi yang telah dilakukan pemerintah, Distrik, BPMPK, Staf Ahli dan beberapa stakeholder yang telah menghasilkan kesepakatan dan saat ini tengah menunggu hasilnya,”katanya.

“Kita serahkan kembali ke kampung untuk betul-betul bisa menggerakkan masyarakat untuk mengangkat jati diri kampung tersebut dari semua suku-suku yang berada dikampung yang bersangkutan. Pemerintah akan mengembalikan ke adat untuk menentukan sendiri siapa yang akan menjadi kepala kampung Adat di Obhe mereka masing-masing dengan dipimpin oleh Ondoafi dan Kepala Suku. Kampung Yokiwa pemilihannya sudah dilakukan, Kampung Asei Kecil baru dilakukan dan kami masih menunggu hasilnya. Karena pemilihannya berbeda dengan Pemilihan Kampung Pemerintah,”imbuhnya.

[envira-gallery id="4473"]

Tinggalkan Balasan