Petugas Sensus Ekonomi 2016 Harus Jujur dan Himpun Data Akurat

Aparatur Berita Daerah Kependudukan Nasional Pemberdayaan Kampung Pemerintahan dan Aparatur Perumahan dan Permukiman Sosial dan Ketenagakerjaan Teknologi

Sentani Jpr, – Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, menjadi Pembina Apel Siaga Sensus Ekonomi 2016 berlangsung di lapangan Upacara Kantor Bupati Kabupaten jayapura, Gunung Merah Sentani pada hari Jumat tanggal 18 Maret 2016.

Sambutan Kepala Badan Pusat Statistik Pusat, Suryamin yang dibacakan Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, mengatakan bahwa  apel siaga ini menjadi momentum untuk membangkitkan awareness (kesadaran) dan juga membangun semangat seluruh jajaran BPS serta bangsa Indonesia.

“Jadi mulai saat ini kita harus berjalan dalam suatu irama, satu pikir, dan satu tujuan untuk menyukseskan Sensus Ekonomi 2016 tersebut,”katanya.

“Sensus Ekonomi 2016 yang merupakan amanat Undang-Undang nomor 16 tahun 1997 tentang Statistik, yaitu sebagai bentuk pengabdian dalam menghasilkan data yang sangat penting bagi proses pembangunan bangsa. Kita harus menyadari, data yang dihasilkan dari Sensus Ekonomi 2016 ini sangat penting dan bermaanfaat bukan hanya bagi pemerintah atau pelaku usaha saja. Tetapi, juga bagi seluruh masyarakat,”jelasnya.

“Pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016 memang di BPS, tetapi tanggung jawab untuk menyukseskannya bukan hanya milik BPS namun seluruh elemen bangsa karena Indonesia yang akan memperoleh hasil dari pekerjaan ini. Untuk itu, ditegaskannya, kualitas para petugas harus benar-benar terjamin karena mereka yang akan langsung berhadapan dengan para responden untuk mengumpulkan data. Kualitas para petugas Sensus Ekonomi 2016 sangat menentukan kualitas data yang mereka kumpulkan, jangan sampai terjadi garbage in dan garbage out.,”katanya.

Sekedar diketahui pelaksanaan Sensus Ekonomi 2016 akan berlangsung selama satu bulan mulai tanggal 01 Mei hingga 31 Mei 2016 mendatang. Namun sebelum turun kelapangan untuk mengumpulkan data, para petugas akan mengikuti rangkauian pelatihan dan sosialisasi. Apel siaga Sensus Ekonomi 2016 ini diakhiri dengan pemasangan atribut berupa baju, rompi yang diwakili oleh dua petugas Sensus Ekonomi 2016 oleh Bupati Kabupaten Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M. Si, didampingi Kepala Badan Puast Statistik Kabupaten Jayapura, Jefry de Fretes.

[envira-gallery id="3637"]

Tinggalkan Balasan