GP-PON dan BIDIKK Kabupaten Jayapura Dilaunching

Berita Daerah Olahraga Pemerintahan dan Aparatur Pemuda dan Olahraga Perencanaan dan Pembangunan Daerah

Sentani, Jpr- Gerakan Pemuda Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2020 Provinsi Papua di Kabupaten Jayapura, pada hari Selasa tanggal 14 Februari 2017 me-launching GP-PON dan Barisan Inti Dukung Inspeksi Kebersihan Kota (BIDIKK) Kabupaten Jayapura, di Lapangan Upacara Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah Sentani, Kabupaten Jayapura.

Ketua GP-PON Papua, Yusak Andato, mengatakan bahwa launching GP-PON dan BIDIKK ini dalam upaya selain mensosialisasikan penyelenggaraan PON, tetapi juga turut terlibat secara aktif untuk menjaga kebersihan dan keindahan kota Sentani ini sebagai tempat tujuan penyelenggara PON.

“Dikarenakan daerah ini akan menjadi tempat tujuan semua orang dalam menyelenggarakan PON, maka sudah wajib bagi kita generasi muda untuk menjaga kebersihan di Kota Sentani. Dimana, kebersihan yang dimaksud ini bukan hanya soal sampah saja, tetapi juga harus bersih dari peredaran minuman keras, penyalahguna Narkoba dan sebagainya. Sehingga Kota Sentani ini benar-benar bersih serta aman dan menjadi tempat tujuan yang menarik bagi semua orang yang datang kesini saat penyelenggaraan PON yang dihelat tahun 2020 nanti,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan